Memahami ukuran foto penting dilakukan bagi kamu yang akan terjun di bidang percetakan foto. Tidak hanya itu, hal ini juga bisa dilakukan jika kamu ingin mencetak sendiri foto yang dimiliki. Dengan menentukan ukuran dari foto, maka hasilnya pun akan sesuai keinginan.
Pada dasarnya, ukuran suatu poto dinyatakan dalam berbagai satuan baku. Adapun berdasarkan satuan internasional, ukuran foto dinyatakan dalam mm atau milimeter. Namun, kamu juga bisa mengkonversinya menjadi ukuran cm maupun inci.
Ukuran Foto Seri R
Ukuran standar foto sendiri merupakan ukuran yang paling umum digunakan sesuai dengan kertas jenis foto yang hendak dicetak. Biasanya, mencetak foto menggunakan ukuran kertas seri R yang beragam. Misalnya ukuran 2R, 3R, 4R, 5R, 6R, dan seterusnya.
Adapun ukuran kertas seri R seperti ini umumya menggunakan jenis glossy photo paper. Adapun beberapa jenis ukuran poto seri R adalah sebagai berkut.
1. Size Foto 2R
Ukuran foto 2R jika dinyatakan dalam mm (milimeter) maka menjadi 60 x 90 mm. Jika dalam cm (centimeter), ukurannya menjadi 6 x 9 cm. Sedangkan dalam inci ukuran 2R ini menjadi 2.3 x 3.5 inci.
2. Size Foto 3R
Foto berukuran 3R dinyatakan dalam mm adalah 89 x 127 mm. Jika dikonversikan menjadi cm akan menjadi 8.9 x 12,7 cm. Sedangkan jika diubah menjadi inci, ukurannya menjadi 3.5 x 5 inci.
3. Size Foto 4R
Ukuran foto 4R bisa dinyatakan dalam mm, yaitu 102 x 152 mm. Jika diubah menjadi cm, maka menjadi 10.2 x 15.2 cm. Sedangkan jika dikonversi menjadi satuan inci menjadi 4 x 6 inci.
4. Size Foto 5R
Ukuran foto ini bisa dinyatakan dalam mm sehingga menjadi 127 x 178 mm. Untuk satuan cm, ukurannya menjadi 12.7 x 17.8 cm. Sedangkan ukuran 5R dalam inci menjadi 5 x 7 inci.
5. Size Foto 6R
Ukuran foto berikutnya adalah 6R yang jika dinyatakan dalam mm menjadi 152 x 203 mm. Jika dikonversi menjadi cm menjadi 15.2 x 20.3 cm. Sedangkan ukurannya jika dijadikan inci akan menjadi 6 x 8 inci.
6. Size Foto 8R
Ukuran foto yang satu ini bisa dinyatakan dalam mm sehingga menjadi 203 x 254 mm. Ukurannya saat dikonversi menjadi cm adalah 20.3 x 25.4 cm. Sedangkan dalam satuan inci, ukurannya adalah 8 x 10 inci.
7. Size Foto 8R Plus
Berbeda dengan ukuran 8R, ukuran 8R Plus jika dikonversi menjadi mm maka menjadi 203 x 305 mm. Sedangkan dalam cm ukurannya menjadi 20.3 x 30.5 cm. Sedangkan jika diubah menjadi satuan inci adalah 8 x 12 inci.
8. Size Foto 10R
Ukuran foto 10R jika dikonversi menjadi milimeter, maka ukurannya 254 x 305 mm. Sedangkan jika diubah menjadi cm, ukurannya adalah 25.4 x 30.5 cm. Sementara itu, ukurannya jika diubah menjadi inci adalah 10 x 12 inci.
9. Size Foto 10R Plus
Ukuran foto 10R Plus apabila diubah menjadi mm adalah sebesar 254 x 381 mm. Sedangkan jika dikonversi menjadi satuan centimeter adalah 25.4 x 38.1 cm. Sementara itu, dalam satuan inci ukurannya menjadi 10 x 15 inci.
10. Size Foto 11R
Ukuran foto 11R bisa dikonversi menjadi satuan mm sehingga menjadi 279 x 356 mm. Sementara itu, ukurannya jika dalam cm adalah sebesar 27.9 x 35.6 cm. Apabila diubah menjadi satan inci, maka besarnya adalah 11 x 14 inci.
11. Size Foto 11R Plus
Pada dasarnya foto 11R Plus bisa dinyatakan dalam satuan milimeter sehingga menjadi 279 x 432 mm. Untuk ukurannya dalam cm maka menjadi 27.9 x 43,2 cm. Sedangkan untuk ukuran inci, maka menjadi 11 x 17 inci.
12. Size Foto 12R
Ukuran foto 12R bisa dinyatakan ke dalam satuan baku milimeter sehingga menjadi 305 x 381 mm. Sedangkan untuk satuan centimeter, ukurannya menjadi 30.5 x 38.1 cm. Untuk satuan inci, foto 12R menjadi 12 x 15 inci.
13. Size Foto 12R Plus
Untuk ukuran yang lebih besar, yaitu 12R Plus jika dinyatakan dalam mm akan menjadi 205 x 465 mm. Sedangkan dalam satuan cm menjadi 30.5 x 46.5 cm. Dalam ukuran satuan inci, ukuran foto ini menjadi 12 x 18.3 inci.
14. Size Foto 14R
Foto berukuran 14R apabila dinyatakan dalam satuan mm akan menjadi 284 x 353 mm. Sedangkan dalam satuan centimeter, ukuran foto ini menjadi 28.4 x 35.3 cm. Sedangkan ukurannya dalam satuan inci maka menjadi 11.1 x 13.9 inci.
15. Size Foto 17R
Jika dinyatakan dalam satuan milimeter, foto berukuran 17R akan menjadi 305 x 405 mm. Sedangkan konversinya ke satuan cm akan menjadi 30.5 x 40.5 cm. Sedangkan untuk satuan inci, ukuran dari fotonya menjadi 12 x 15.9 inci.
16. Size Foto 19R
Foto berukuran 19R jika dikonversi menjadi satuan mm akan menjadi 305 x 455 mm. Untuk satuan cm, maka ukuran fotonya menjadi 30.5 x 45.5 cm. Sedangkan dalam satuan inci, ukuran foto ini menjadi 12 x 17.9 inci.
Tabel Ukuran Foto dalam Satuan Baku (mm, cm, dan inci)
Kamu bisa mempermudah memahami konversi ukuran foto seri R ke tiga satuan ini dalam bentuk tabel. Dengan demikian, kamu bisa menjadikannya referensi yang tepat dan tidak sulit dipahami.
Ukuran Foto | MM (Milimeter) | CM (Centimeter) | INCHI |
2R | 60 x 90 | 6,0 x 9,0 | 2,3 x 3,5 |
3R | 89 x 127 | 8,9 x 12,7 | 3,5 x 5 |
4R | 102 x 152 | 10,2 x 15,2 | 4 x 6 |
5R | 127 x 178 | 12,7 x 17,8 | 5 x 7 |
6R | 152 x 203 | 15,2 x 20,3 | 6 x 8 |
8R | 203 x 254 | 20,3 x 25,4 | 8 x 10 |
8R Plus | 203 x 305 | 20,3 x 30,5 | 8 x 12 |
10R | 254 x 305 | 25,4 x 30,5 | 10 x 12 |
10R Plus | 254 x 381 | 25,4 x 38,1 | 10 x 15 |
11R | 279 x 356 | 27,9 x 35,6 | 11 x 14 |
11R Plus | 279 x 432 | 27,9 x 43,2 | 11 x 17 |
12R | 305 x 381 | 30,5 x 38,1 | 12 x 15 |
12R Plus | 305 x 465 | 30,5 x 46,5 | 12 x 18,3 |
14R | 284 x 353 | 28,4 x 35,3 | 11,1 x 13,9 |
17R | 305 x 405 | 30,5 x 40,5 | 12 x 15,9 |
19R | 305 x 455 | 30,5 x 45,5 | 12 x 17,9 |
Ukuran Pas Foto
Ukuran pas foto juga penting dipahami karena ukuran poto ini sering dibutuhkan untuk berbagai tujuan. Misalnya ketika melamar pekerjaan, CPNS, beasiswa, mendaftar kuliah, dan lain sebagainya. Jika kamu ingin mencetaknya sendiri, maka sebaiknya ketahui cara mengukur ukuran pas foto yang tepat.
1. Ukuran Pas Foto 2 x 3
Adapun ukuran pas foto paling kecil ini dinyatakan dalam sautuan cm berarti 2 x 3 cm. Untuk satuan mm, ukurannya menjadi 20 x 30 mm. Sedangkan jika dijadikan satuan inci menjadi 0.7 x 1.1 inci.
2. Ukuran Pas Foto 3 x 4
Ukurn pas foto seperti ini kerap kali dibutuhkan ketika kamu melampirkan surat lamaran kerja beserta persyaratan lainnya.
Adapun ukurannya jika dinyatakan dalam satuan cm adalah 3 x 4 cm. Sedangkan jika dikonversi menjadi mm adalah 30 x 40 mm. Sementara itu, jika dinyatakan menjadi satuan inci menjadi 1.1 x 1.5 inci.
3. Ukuran Pas Foto 4 x 6
Ukuran pas foto ini bisa dibilang yang paling besar. Penggunaannya bisanya pada persyaratan pembuatan lembar SKCK, lamaran, kerja, dan lain-lain.
Jika dinyatakan ke dalam satuan centimeter, ukurannya adalah 4 x 6 cm. Sedangkan jika diubah menjadi satuan mm adalah 40 x 60 mm. Sedangkan konversinya jika menjadi satuan inci adalah 1.5 x 2.3 inci.
Baca juga: Ukuran KTP
Tabel Ukuran Pas Foto dalam Satuan Cm, Mm, dan Inci
Kamu bisa memahami ukuran pas poto dalam tiga satuan tersebut dalam sebuah tabel. Untuk memahaminya lebih mudah, berikut tabel yang bisa disimak.
Ukuran Pas Foto | Satuan | ||
mm (milimeter) | inci | cm (centimeter) | |
Pas Foto 2×3 | 20 x 30 | 0,7 x 1,1 | 2 x 3 |
Pas Foto 3×4 | 30 x 40 | 1,1 x 1,5 | 3 x 4 |
Pas Foto 4×6 | 40 x 60 | 1,5 x 2,3 | 4 x 6 |
Jenis Kertas untuk Mencetak Foto
Pada dasarnya, kamu bisa menggunakan berbagai jenis kertas foto untuk mencetak foto. Di pasaran sendiri, ada beberapa jenis kertas foto yang bisa dipilih dan digunakan sesuai kebutuhan. Masing-masing kertas foto memiliki kelebihan dan kekurangannya.
1. Glossy
Bisa dibiliang kertas glossy ini merupakan yang paling banyak digunakan. Ciri-cirinya adalah teksturnya yang sangat halus, permukaan reflektif, dan mengkilap. Selain itu, foto yang dicetak pada kerta sini akan berkesan lebih hidup.
Warnanya pun tampak lebih tajam. Kamu akan mendapati hasil foto dengan saturasi warna yang cerah.
2. Matte
Nah, kertas matte sendiri merupakan jenis kertas foto yang berkebalikan dengan kertas jenis glossy. Hal ini karena permukaannya yang tidak mengkilap namun tetap dengan tekstur halus. Selain itu, kontras warna kertas ini cenderung lebih rendah.
Namun, tekstur cetak dan sidik jari setelah memegangnya tidak akan terlihat jelas. Adapun jenis kertas matte seperti ini lebih cocok digunakan untuk mencetak foto hitam putih atau berkesan klasik.
3. Luster
Jenis kertas foto selanjutnya adalah kertas luser. Kertas ini dikenal memiliki lapisan kilauan yang sedikit halus. Kamu akan mendapati tekstur kertas ini layaknya mutiara. Adapun hasil cetakan pada kertas ini berupa warna dengan saturasi yang lebih dalam dibanding jenis kertas matte.
4. Metallic
Jenis kertas foto metallic dikenal dengan daya tahannya yang lebih lama. Hasil cetak foto tampak mengkilap seperti chrome. Selain itu, lapisan kertas ini lebih halus dengan tampilan ala metalik yang mencolok seperti logam.
Baca juga: Ukuran iD Card
Ukuran foto jenisnya memang begitu beragam. Kamu perlu memahaminya jika ingin mencetak foto sendiri sehingga hasilnya sesuai ekspetasi. Hanya itu penjelasan mengenai jenis dan macam macam ukuran cetak pas poto, semoga ulasan toraccino.id ini bermanfaat.
Sumber ty.com
EmoticonEmoticon