WhatsApp Plus – Kalian pernah dengar tentang modifikasi aplikasi? Dalam dunia software, modifikasi adalah hal yang lumrah terjadi. Modifikasi memang perlu dilakukan oleh developer atau pengembang supaya aplikasi tersebut mengalami pembaruan fitur dan optimasi kinerja. Selain developer resmi, developer perorangan juga bisa melakukan modifikasi pada aplikasi tertentu. Pastinya, hal ini hanya dilakukan oleh orang yang memiliki pengalaman dalam coding dan pemrograman.
Aplikasi android yang paling banyak dimodifikasi adalah Whatsapp sehingga muncul istilah baru bernama Whatsapp Mod. Whatsapp mod adalah aplikasi Whatsapp yang dimodifikasi sedemikian rupa dari aplikasi originalnya. Kustomisasi software dan fitur di dalamnya menyebabkan Whatsapp Mod menjadi seperti aplikasi baru yang berbeda dari Whatsapp aslinya. Uniknya, aplikasi semacam ini banyak digemari oleh pengguna smartphone.
Kenapa aplikasi ini digemari? Tentu jawabannya ada pada fitur yang ditawarkan. Bayangkan, jika kalian menggunakan Whatsapp Mod kalian bisa mendapatkan fitur khusus seperti mendownload status milik teman kalian. Caranya pun sangat mudah, hanya perlu menyimpannya langsung melalui aplikasi ini, tidak butuh aplikasi tambahan lainnya. Aplikasi Whatsapp Mod yang menawarkan fitur seperti ini adalah Whatsapp Plus Mod. Mari kita bahas lebih dalam lagi mengenai WA Plus Mod Apk pada ulasan di bawah ini.
Apa itu Whatsapp Plus?
Whatsapp Plus adalah aplikasi WA yang sudah di modifikasi dari Whatsapp original dan diberi nama “Whatsapp Plus Mod” oleh pengembangnya. Versi modifikasi dari Whatsapp memang sudah cukup populer beberapa tahun belakangan ini karena keunikan dan keuntungan yang didapatkan saat menggunakannya. Aplikasi ini disebarkan melalui internet untuk bisa digunakan oleh pengguna smartphone Android. Biasanya, kalian bisa menemukan aplikasi semacam ini pada situs dan blog dengan menggunakan kata kunci “Whatsapp Plus”.
Penggunaan Whatsapp Plus Mod terbaru ini sebenarnya sama dengan Whatsapp Web original, namun terdapat banyak sekali fitur tambahan yang tidak ada di aplikasi originalnya. Biasanya pengguna Whatsapp Plus Apk ini merupakan remaja yang ingin menggunakan fitur rahasia untuk menyembunyikan status Online mereka supaya tidak dicurigai oleh pasangannya. Untuk pasangan dengan status “cinta monyet”, hal seperti ini tidaklah asing bukan?
Fitur WhatsApp Plus Mod Apk
Seperti yang kita ketahui bersama, Whatsapp hasil modifikasi pasti memiliki fitur premium yang tidak dimiliki oleh Whatsapp original. Sama halnya dengan Whatsapp modifikasi lainnya, Whatsapp Plus Mod juga menawarkan beberapa fitur unggulan seperti:
1. Bisa Kustomisasi Tema
Fitur pertama adalah fitur yang sangat sederhana yaitu mengubah tema dan tampilah dasar dari Whatsapp. Walaupun fitur ini tidaklah begitu penting, namun jika bisa mengganti tampilan dasar dari sebuah aplikasi yang membosankan, mengapa tidak? Pilihlah tema sesuai dengan keinginan karena fitur ini cukup sayang jika tidak digunakan
2. Variasi Emoji
Whatsapp memiliki fitur emoji yang bisa digunakan sesuai dengan stok dari keyboard Android perangkat. Jumlah emoji pada aplikasi Whatsapp original memanglah banyak, namun kalian akan diberikan pilihan emoji yang lebih bervariasi pada Whatsapp Plus Mod. Ketika kalian sedang berkirim pesan dengan teman, menggunakan variasi emoji baru pasti akan membuat suasana menjadi lebih mengasyikkan.
3. Grup Yang Lebih Besar
Kalian tahu jumlah maksimal dari sebuah grup pada Whatsapp original? Ya, hanya 256 orang. Bayangkan ketika kalian membutuhkan kapasitas grup dengan jumlah anggota mencapai 1000 orang, kalian tidak akan mendapatkannya dengan Whatsapp original. Whatsapp Plus Mod menawarkan fitur keanggotaan grup yang mencapai 1000 orang sehingga kalian bisa tergabung dalam satu grup besar.
4. Download Status
Status Whatsapp tidak bisa disimpan pada perangkat pengguna lain selain pembuat status tersebut. Biasanya, jika ingin menyimpan status milik orang lain, kita bisa menggunakan aplikasi pihak ketiga yang bisa didownload di Google Play Store, namun hal ini memakan waktu dan memakan kapasitas lagi hanya untuk menyimpan aplikasinya saja. Dengan Whatsapp Plus Mod, kalian disediakan pilihan untuk mendownload dan menyimpan status teman kalian tanpa perlu repot – repot lagi.
5. Menghilangkan Status Online, Pengetikan, Dan Last Seen
Fitur unggulan lainnya adalah pengguna diberi kebebasan untuk mengaktifkan status online, typing, dan last seen. Fitur seperti ini biasanya berguna bagi seseorang yang harus menyembunyikan statusnya karena sedang tidak ingin diganggu oleh teman atau bos dari kantor. Dengan menyembunyikan status seperti ini, pengguna bisa terbebas dari pesan dan telpon dadakan yang memaksa mereka untuk membalas pesan tersebut di waktu senggang dan waktu liburnya.
6. Auto Reply
Auto reply adalah fitur yang biasanya kita temukan pada percakapan bersama toko online pada e-commerce dan layanan perusahaan lainnya. Kalian bisa menggunakan fitur serupa pada akun Whatsapp kalian dengan mudah menggunakan Whatsapp Plus Mod ini. Jika kalian tidak memiliki waktu yang banyak untuk membalas pesan tersebut, fitur ini pasti akan sangat berguna sekali bukan? Sebenarnya Whatsapp resmi juga menyediakan fitur ini, namun hanya terdapat pada jenis Whatsapp Business.
7. Transfer File Besar
Pengguna Whatsapp sering mengeluhkan kualitas foto dan video mereka setelah dikirim melalui Whatsapp. Batasan dari kapasitas sebuah file yang dikirim melalui chat juga hanya 16MB. Sudah bukan rahasia umum lagi jika Whatsapp memang mengurangi kualitas dari file pengguna dengan metode kompresi karena alasan kapasitas server. Aplikasi pesan singkat lain pun melakukan hal yang sama. File yang dikompres akan menurunkan kualitas sehingga informasi pada file tersebut bisa menghilang, contohnya foto yang menjadi blur. Dengan Whatsapp Plus Mod, kalian bisa mengirim foto dan video dengan kualitas HD karena kapasitas pengiriman file sangat besar yaitu hingga 50MB.
Link Download Whatsapp Plus
Dengan segudang fitur tambahan yang ditawarkan, sangat wajar jika kalian ingin mencoba menggunakan aplikasi Whatsapp Plus Mod ini. Karena aplikasi ini bukanlah aplikasi resmi dari Whatsapp, kalian tidak akan menemukan aplikasi WA Plus pada Google Play Store. Kami sudah mengumpulkan beberapa versi dari Whatsapp Plus Mod untuk kalian gunakan pada perangkat smartphone kalian. Silakan gunakan beberapa link di bawah ini untuk mendownload Wa Plus:
Nama Aplikasi | WhatsApp Plus |
---|---|
Pengembang | HeyMods |
Versi | 15.60.2 (Latest Version) |
Ukuran | 48.45 MB |
Android | 4.2+ |
- Link download WhatsApp Plus versi terbaru 2021 Disini
Link tersebut mengandung beberapa versi dari Whatsapp Plus Mod. Silakan download versi yang sesuai atau yang cocok dengan smartphone kalian. Jika file yang didownload tidak bisa dibuka pada perangkat kalian, silakan coba download versi lain pada link berikutnya.
Cara Install Whatsapp Plus Mod Apk di Android dan iOS
Karena Whatsapp Plus Mod merupakan aplikasi yang tidak resmi, kalian harus melakukan beberapa pengaturan keamanan pada perangkat kalian. Silakan ikuti langkah – langkah di bawah ini:
- Buka “Pengaturan” atau “Settings” pada smartphone kalian
- Masuk ke menu “Keamanan” atau “Security” lalu cari bagian yang bernama “Unknown Source”. Jika tidak ketemu, cobalah untuk masuk ke dalam menu “Advanced” atau menu “Lanjutan” lalu cari di dalamnya
- Pada bagian “Unknown Source” atau “Sumber Tak Dikenal”, klik bagian centang untuk mengaktifkan pengaturan ini
- Cari file yang sudah kalian download melalui link di atas pada file manager perangkat kalian
- Tekan file tersebut untuk memulai instalasi
- Tekan “Install”
- Tunggu sampai selesai
Setelah selesai, kalian sudah bisa langsung menggunakannya seperti Whatsapp original. Agar aplikasi berjalan de ngan lancar, pastikan smartphone kalian memiliki kapasitas RAM minimal 2GB dan ruang penyimpanan minimal 4GB. Jika mengalami kendala saat menggunakan aplikasi yang sudah kalian install, silakan uninstall aplikasi tersebut lalu download kembali versi lainnya pada link yang sudah disediakan di atas.
Cara Menggunakan WhatsApp Plus
Setelah kamu berhasil mendownload aplikasi WA plus apk mod premium atau versi pro, maka kamu harus mempelajari bagaimana cara menggunakannya. Karena pada Whatsapp Plus ini terdapat beberapa fitur yang mungkin harus dipelajari, karena di WhatsApp originalnya tidak tersedia.
Pengaturan Privasi dan Keamanan
Pengguna wa plus mod ini perihal yang sangat penting sekali, karena jika mengabaikan informasi yang satu ini maka whatsapp milik kamu bisa jadi kena sadap atau hacker seseorang. Maka dari itu, harus memperhatikan fitur pada WA Plus mengenai Privasi dan Keamanan.
Caranya silahkan tap opsi ikon 3 garis horizontal dan silahkan masuk ke menu Pengaturan Plus, jika sudah silahkan tap opsi Privasi dan Keamanan. Nanti ada beberapa opsi lainnya yang bisa kamu pelajari seperti pengaturan terkait visibilitas pada jaringan, teks rekapan audio, cek baca pesan dan lain sebagainya.
Pengaturan Tampilan
Untuk pengaturan tampilan pada WA plus ini bisa kamu kelola juga dengan kemauan sendiri. Jadi pada pengaturan Plus Whatsapp ini sangat lengkap sekali diantaranya:
- Universal: Pengaturan antarmuka aplikasi pada umumnya, yang banyak berpengaruh pada kesemua aplikasi.
- Tema: Bisa upload dan mengelola tema sesuai keinginan sendiri.
- Layar Obrolan: Pengaturan yang didedikasikan buat jendela obrolan dalam sebuah percakapan.
- Home Screen: pengaturan secara khususyang menyangkut dengan layar awal, yaitu pada saat chattingan.
- Widget: Dapat menyesuaikan sebuah widget pada aplikasi Wa plus.
Nah, jadi dengan download WhatsApp Plus ini maka kamu akan mendapatkan beberapa fitur yang menarik dan untuk bisa melihat fiturnya tentu harus melihat dan mempelajari panduan saat memakainya. Dan seperti langkah-langkah diatas yakni cara menggunakan WA Plus mod pro dengan mudah.
Apakah Whatsapp Plus Mod Aman?
Sering kali muncul pertanyaan tentang keamanan dari Whatsapp Plus Mod. Kita memang diharuskan untuk berhati-hati saat menggunakan aplikasi dari luar Google Play Store. Alasannya karena pengembang Android resmi yaitu Google tidak bisa menjamin keamanan perangkat kalian ketika kalian menggunakan aplikasi yang tidak diuji keamanannya oleh Google terlebih dahulu.
Meskipun Whatsapp modifikasi dibangun dengan berbasis Whatsapp original, kita tidak pernah tahu apa yang ada di dalam aplikasi tersebut. Kita tidak tahu sejauh mana pengembang Whatsapp modifikasi mengubah program tersebut bukan? Oleh karena itu kita harus selalu berhati-hati dan waspada saat menggunakan aplikasi semacam ini. Tentu saja, waspada adalah hal terbaik sebelum terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, dalam kasus ini contohnya pencurian data rekening bank dan transaksi pada platform lainnya.
Facebook selaku perusahaan pemilik Whatsapp saat ini memberi peringatan kepada para pengguna supaya selalu berhati-hati, khususnya saat menggunakan aplikasi yang tidak resmi seperti Whatsapp hasil modifikasi. Apapun yang terjadi saat menggunakan aplikasi Whatsapp modifikasi berada di luar tanggung jawab Facebook dan Google tentunya.
Jika kalian berminat menggunakan aplikasi Whatsapp modifikasi, silakan gunakan dengan resiko yang ditanggung oleh masing-masing pengguna. Kami juga tidak bertanggung jawab ketika ada kerugian yang disebabkan oleh aplikasi semacam ini.
Khusus untuk Whatsapp Plus Mod sendiri, menurut pengguna yang sudah pernah mencoba dan menggunakan aplikasi ini, WA Plus bisa dikatakan aman. Tentu saja, biasanya pengguna dari aplikasi sejenis ini adalah remaja yang tidak memiliki banyak data penting pada aplikasi ini. Namun, sebagai bentuk kewaspadaan, hindari mengirim data penting menggunakan aplikasi hasil modifikasi.
Silakan tentukan pilihan kalian, mau memakai Whatsapp original dengan fitur terbatas atau Whatsapp hasil modifikasi dengan segudang fitur tambahan? Sekali lagi, tentu saja resiko dan tanggung jawab berada pada pihak pengguna masing-masing.
WhatsApp Mod Lainnya
Selain Whatsapp Plus Mod, terdapat aplikasi serupa yang memiliki fungsi yang juga sama. Aplikasi semacam ini bertebaran di internet dan juga dikembangkan oleh pengembang pribadi tanpa campur tangan dari aplikasi originalnya. Beberapa aplikasi tersebut adalah:
- YoWhatsapp
- GBWhatsapp
- Whatsapp Aero
- FMWhatsapp
- Whatsapp Indigo
- Fouad Whatsapp
- RA Whatsapp
- OG Whatsapp
- KRWhatsapp
- Dan masih banyak lagi
Demikianlah ulasan mengenai aplikasi Whatsapp Plus Apk (WA Plus) Mod. Kalian bisa menggunakan aplikasi modifikasi seperti ini sesuka hati dan menikmati fiturnya. Fitur yang menarik seperti ini layak untuk dicoba dan kalian bisa menggunakannya pada perangkat Android mana pun. Dengan segala kelebihan yang ada, jangan lupakan kekurangan saat menggunakannya. Semoga artikel ini bermanfaat untuk kita semua. Selamat mencoba!
Sumber ty.com
EmoticonEmoticon